Menempatkan tanaman dalam rumah merupakan usaha untuk meningkatkan kualitas udara yang lebih baik, selain itu bisa pula untuk menambah keindahan. Pemilik hunian akan merasa lebih nyaman dan betah untuk berlama-lama didalam rumah. Namun seringkali hal baik itu tidak diimbangi dengan pengetahuan yang baik mengenai cara merawat tanaman dalam ruangan. Alhasil bunga ataupun sejenisnya yang dipilih akan layu sebelum berkembang, pasti akan kecewa bukan? Disinilah pentingnya mengetahui cara menjaga tanaman agar tetap tumbuh segar.
Secara umum tanaman bisa tumbuh segar karena kebutuhannya terpenuhi, baik itu air, sinar matahari, tanah dan udara yang baik pula. Penempatan yang salah bisa menjadikan tanaman mudah sakit dan layu, begitu pula ketika dalam ruangan. Makanya perlu untuk perawatan secara rutin dan sedikit lebih ekstra. Bagi yang penasaran, beberapa tips bisa dilakukan seperti berikut ini:
- Siram secara berkala dan jangan berlebih.
Seperti yang telah dikatakan diatas jika tumbuhan sangat memerlukan air, jadi pastikan secara rutin melakukan penyiraman. Namun jangan terlalu berlebih karena justru akan memberikan masalah. Ketahui berapa kebutuhan air, umumnya masing-masing tanaman memiliki kriteria yang berbeda.
- Beri pupuk teratur.
Supaya lebih memenuhi kebutuhan tanaman, Anda bisa tambahkan untuk pupuk secara teratur. Bisa lakukan setidaknya satu minggu sekali, utamakan juga jenis pupuk organic dari pada bahan kimia karena lebih ramah lingkungan.
- Pastikan kebutuhan cahaya terpenuhi.
Peran penting cahaya untuk tanaman membuat penting, apalagi ketika melakukan proses fotosinthesis. Jika kebutuhan cahaya tercukupi pasti akan lebih tumbuh subur, pastikan ditempatkan dekat jendela. Jika tidak bisa keluarkan beberapa waktu untuk mendapatkan cahaya lalu masukkan lagi.
- Hilangkan daun mati.
Lalu cara merawat tanaman yang tepat supaya tumbuh subur adalah melakukan pengecekan, cabut pada bagian yang layu. Ini merupakan salah satu cara untuk meminimalisir kerusakan pada awal.
- Berikan kelembapan yang baik.
Tanaman hias umumnya memerlukan tingkat suhu dan kelembapan yang baik, makanya perlu untuk diperhatikan. Jika tanaman menyukai kelembapan, bisa atur dengan diberi batang dan daunnya supaya tumbuh sehat.
Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga tanaman hias dalam ruangan tetap tumbuh sehat, segar dan tidak mudah layu. Saat ini semakin banyak jenis tanaman yang apik dijadikan hiasan dalam ruangan. Jika memang merasa kerepotan melakukan perawatan seperti diatas, bisa pilih jenis tumbuhan yang lebih aman. Seperti misalnya kaktus, lidah buaya dan sejenisnya yang lebih aman dan praktis perawatannya. Selain itu, bisa pula hadir dalam beberapa jenis yang cukup apik sebagai koleksi pribadi.
Pada dasarnya kunci sukses melakukan perawatan tanaman dalam ruangan adalah selalu konsisten dalam memberikan segala bentuk kebutuhan. karena dalam ruangan yang lebih rentan mati bila tidak dilakukan perawatan dengan benar. Setidaknya beberapa tips diatas bisa membantu Anda ketika kebingungan dalam merawat tanaman hias dan sejenisnya. Pastikan untuk tidak malas melakukan perawatan.
Bila Anda ingin mendapatkan tanaman baik tumbuh sehat dalam ruangan, bisa langsung serahkan saja pada jasa perawatan tanaman hias. Sudah banyak jasa yang memberikan kemudahan mendapatkan tanaman dalam ruangan. Seperti misalnya Manda Flora yang telah berpengalaman dalam pengadaan tanaman dalam ruangan. Sudah terbukti oleh tim profesional, tidak perlu pusing lagi cara merawat tanaman hias bisa mendapatkan ruangan segar. Anda bisa menyerahkan pemeliharaan rutin, rental tanaman dan lainnya ke Manda Flora tanpa perlu repot-repot mengurusnya sendiri.
Baca artikel lainnya tentang tips merawat tanaman di sini.